Ditulis oleh tiga orang yang memiliki kepribadian berbeda menghasilkan cerita dengan karakter dan suasana berbeda dalam setiap babnya. Ada yang kocak, ngawur, dan nyeleneh namun tiba-tiba bisa menjadi serius, menegangkan bahkan sampai berlinang air mata. Semua dikemas dalam alur cerita yang santai dan sederhana. Mungkin inilah gaya cerita fiksi yang belum pernah ada sebelumnya. Setiap karakter dan kejadian yang terjadi adalah kisah nyata yang di fiksikan oleh masing-masing penulis dengan karakter mereka masing-masing. Tertarikkah untuk membaca?
Sinopsis;
Lucu bagaimana semesta mempermainkan segalanya. Dengan sombongnya membuat tiga musim yang berbeda bersahabat dan mengisi hari-hari mereka dengan cuaca yang berbeda.
Kapan Summer akan menyadari bahwa tidak akan pernah ada Lightning di hidupnya?
Bukankah alaminya Lightning selalu ada saat Windy? Windy ingin menjaga Lightning tetap disisinya tetapi Summer-nya perlahan menjauh.
Thunder harusnya juga tidak ada saat Summer tapi tetap saja ia memaksa masuk dengan segala cara.
Sementara itu Spring ingin menjaga keutuhan hubungan antara musim-musimnya dengan menyimpan segala hal yang diketahuinya rapat-rapat sambil berusaha mendapatkan Rain-nya kembali. Rain yang datang dan pergi sesukanya di musim Spring.
Para musim hanya ingin mendapat cuaca yang mereka sayangi, tapi Badai datang, mempersulit keadaan dan kerusakan semesta mereka.
***
KLIK JUDUL DI BAWAH INI
Nice Artikelnya.. ijin share dan jangan lupa kunjungan baliknya... http://umpanessence.com
ReplyDelete